Penerimaan Murid Baru (PMB) di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Kota Ternate tahun ajaran 2025/2026, dilaporkan belum capai kuota yang diberikan. Sekolah yang beralamat di Kelurahan Bastiong itu, tercatat baru 240 dari kuotanya sebanyak 352.
Ternate, Pijarpena.id
Salah satu penyebab “sepinya” pendaftar di sekolah tersebut, diduga karena lulusan sekolah dasar sederajat justru memilih sekolah di luar zonasi domisilinya lewat jalut prestasi.
Meski belum mencapai target, pihak sekolah optimis di hari terakhir nanti hal itu masih bisa dicapai sebagaimana kata ketua Panitia Pelaksana SPMB SMPN 4 Ternate, Rasna Basir.
“Kami masih menunggu besok, apakah ada yang mau mendaftar atau tidak. Sesuai anjuran Juknis, pendaftaran akan berakhir di tanggal 05 Juli 2025 besok,” ujar Rasna Basir kepada wartawan, Jumat (04/2025).
Sementara itu, kepala Sekolah SMPN 4 Ternate, Gunawan Abdu Umar punya alasan menurunnya jumlah pendaftar siswa pendaftar ke sekolahnya.
Dikatakan, penurunan kuota ini diakibatkan para calon siswa yang berdomisili di lingkup sekolahnya, justru mendaftarkan diri di sekolah lain melalui jalur prestasi akademik.
“Peneriman siswa baru SMPN 4 Ternate di tahun ini mengalami penurunan dibanding dengan tahun kemarin. Salah satu sebabnya jalur prestasi hanya hanya dibuktikan dengan nilai raport,” tuturnya.
Seharusnya, imbu Gunawan, jalur prestasi itu harus dibarengi dengan prestasi non akademik yang dibuktikan dengan sertifikat maupun penghargaan yang lain.“Sehingga ini akan memberi dampak pada sistem jalur domisili,” pungkas Gunawan. (rud/fm)